Sukses menyabet Penghargaan dari Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) atas komitmen dan kerja keras dalam mewujudkan desa yang dipimpinnya menjadi desa Mandiri, Kepala Desa Kebunagung, Bustanol Affa, S.Sos menghadiri upaya penyerahan Piagam penghargaan dan penyematan Lencana Desa Mandiri.
Penyerahan piagam penghargaan dan penyematan desa Mandiri yang ditandatangani Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar dipimpin langsung orang nomor satu Kabupaten Keris, Bupati Ra Achmad Fauzi, S.H., M.H di halaman Pemkab setempat Senin, 30/01/2023.
Selain desa Kabunagung, 6 desa inovatif lainnya yakni desa Paberasan, Kolor, Pamolokan, Lobuk, Lenteng Timur, dan desa Karduluk, juga menerima piagam penghargaan dan penyematan Lencana Desa Mandiri.
Kepala Desa Kebunagung, Bustanol Affa, S.Sos, mengucapkan puji syukurnya atas keberhasilan desa Kebunagung menyandang predikat sebagai desa Mandiri.
“Saya secara pribadi sebagai kepala desa Kebunagung dan atas nama Pemerintah desa Kebunagung menyampaikan banyak terima kasih kepada Bapak Bupati Sumenep, Ra Achmad Fauzi yang telah menyampaikan amanah dari kementerian desa untuk menyerahkan piagam penghargaan dan lencana desa Mandiri kepada para Kades. Alhamdulillah, saat ini desa Kebunagung telah disematkan sebagai desa Mandiri oleh Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) RI ,” kata Kades Bustanul Affa, S.Sos, usai menerima penghargaan. Senin, 30/01, pagi.
Ia pun memuji peran serta Pemerintah Daerah dibawah kepemimpinan Bupati Sumenep, Ra Achmad Fauzi, S.H., M.H yang telah melakukan transformasi Birokrasi hingga menekankan semua Kepala Desa untuk menggali potensi desa dan berinovasi.
“Hal itu menjadi pelecut motivasi bagi semua Kepala desa Di Kabupaten Sumenep untuk berkarya dan berinovasi,” ujar Tanu, sapaan familiar Kades intelektual ini.
Selain itu, Kades yang menjadikan jabatannya sebagai alat pengabdian kepada masyarakat itu pun berharap kepada semua OPD agar mendukung semua program desa dan bersama sama menguatkan komitmen untuk berkontribusi terhadap kemajuan Daerah.
“Kami berharap kepada semua OPD yang ada di Kabupaten Sumenep agar mensupport desa yang sudah mendapatkan predikat desa Mandiri. Karena kalau kita hanya mengandalkan dana APBDes tidak akan cukup. Jadi kami meminta instansi terkait bahkan semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Sumenep agar bisa memberikan program sehingga bisa menunjang sesuatu perencanaan yang tidak bisa dianggarkan di dana APBDes,” harapnya
Apalagi, lanjut Kades Tano, desa Kebunagung menargetkan desa Wisata bahkan saat ini masih dalam proses.
“Sebentar lagi ada kunjungan Menteri Keuangan untuk meninjau progres perkembangan Wisata Air, Wisata Goa Jeruk, Wisata Alam dan Outbound serta Bumi Perkemahan,” lanjutnya.
Bustanol Affa memastikan, desa yang dipimpinnya tidak akan berhenti berinovasi. Terbukti, Desa Kebunagung saat ini saat ini sudah membangun destinasi wisata baru untuk meningkatkan sektor ekonomi, sehingga dampak positifnya nanti bisa membuka lapangan kerja.
“Karang Taruna Kebunagung, Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan Generasi Muda Kreatif (Gemuk) Kebunagung akan terus melakukan inovasi dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Bustanol Affa, S.Sos. Senin, 30/01/2023.
Bahkan, saudara kandung pengacara kondang Kamarullah S.H ini menyebut, Penghargaan resmi dari Kemendes RI ia raih bukan hasil bimsalabim tapi dari jerih payah dan kerja keras.
“Perjuangan selama 3 tahun sejak dipercaya mengemban amanah memimpin desa tidaklah mudah, karena sebelumnya desa Kebunagung adalah desa tertinggal. Tapi, Alhamdulillah, semenjak saya menjabat tahun 2020, desa ini menjadi berkembang dan pada tahun 2021 naik status desa Maju, hingga akhirnya pada tahun 2022 menjadi Desa Mandiri,” ucap Suami Nurlailah ini.
Berikut sederet penghargaan desa Kebunagung selama kepemimpinan Kades Bustanol Affa, S.Sos.
1. Juara 1 Lomdeskel dn 10 Program Pokok PKK tingkat Kecamatan Kota.
2. Juara 1 Lomdeskel dan 10 Program Pokok PKK tingkat Kabupaten dan mewakili Kabupaten Sumenep di tingkat Povinsi tahun 2023.
3. Juara 1 Lomba Kampung Pancasila Tingkat Kecamatan Kota.
4. Juara 1 Lomba Kampung Pancasila se- Kabupaten.
5. Juara 2 lomba Kampung Lancasila tingkat Korem 084/Baskarajaya dan Masih mewakili Kabupaten Sumenep dan Korem 084 ke tingkat KODAM di Tahun 2023 ini.
Sumber berita dari: DetikZone